Resep Kambing Bumbu Pedas

Resep Daging Kambing - Resep olahan daging kambing selanjutnya adalah Resep Kambing Bumbu Pedas. Sesuai namanya olahan daging kambing ini rasanya pedas. Tentu bagi sobat yang suka dengan masakan pedas akan senang dengan Kambing Bumbu Pedas ini, tapi untuk sobat yang tidak terlalu suka dengan rasa pedas, sobat bisa kok mengurangi level kepedasannya dengan cara mengurangi jumlah cabe rawitnya sesuai selera, sehingga sobat masih bisa menikmati lezatnya Kambing Bumbu Pedas ini.

Resep Kambing Pedas

Cara membuat kambing bumbu pedas ini mudah kok. sobat ikuti saja langkah-langkah memasak olahan daging kambing di bawah ini. Kami sajikan Resep olahan daging kambing ini dengan cara yang mudah diikuti. Silahkan coba resep daging kambing yang lain seperti Resep Tongseng Tanpa Santan, cara mengolah babat, atau resep daging cincang . Yuk simak, Resep dan cara memasak kambing bumbu pedas berikut ini :

Bahan kambing bumbu pedas :

½ kg daging kambing, potong sesuai dengan selera
10 butir bawang merah, iris tipis
5 butir bawang putih, iris tipis
Merica bubuk (sedikit aja)
12 butir cabe rawit, iris serong
3 lembar daun salam
Daun jeruk purut secukupnya
Air secukupnya
Asam jawa dan garam secukupnya
Kecap dan minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Daging Kambing Bumbu Pedas

  1. Siapkan minyak untuk menumis.
  2. tumis bawang merah, bawang putih dan daun salam serta daun jeruk sampai harum.
  3. masukan daging  kambing yang sudah dipotong tadi kedalam tumisan. 
  4. tambahkan garam serta merica bubuk, dan tambahkan gula pasir aduk hingga rata sampai daging berubah warna agak coklat. 
  5. tambahkan sedikit air dan kecap, aduk dan tunggu sampai meresap.
  6. masukan cabe rawit dan air asam jawa, aduk hingga rata dan tunggu sampai matang. 
  7. angkat. Daging kambing bumbu pedas siap untuk disajikan.
  8. Nikmati daging kambing bumbu pedas bersamaan dengan nasi hangat dan juga lalapan lada dan daun kubis.

Semoga tips cara memasak daging kambing diatas bisa bermanfaat buat anda, selamat mencoba resep olahan daging kambing di atas.

Artikel Terkait