Tahu Bola Ayam


ABC Resep - Tahu Bola Ayam sesuai namanya terbuat dari bahan tahu dan ayam yang dibentuk bulat-bulat. karena terbuat dari tahu dan ayam, tentu menu ini menyehatkan karena mengandung protein yang bermanfaat untuk pertumbuhan anak.  Bentuknya yg bulat dan mungil akan membuat anak-anak juga suka dan tertarik untuk memakannya. yukkk coba aja bunda... Resep Tahu Bola Ayam dari ABC Resep di bawah ini: 

tahu bola ayam - abcresep.blogspot.com

Resep Tahu Bola Ayam

Bahan Tahu Bola Ayam: 
* 100 g tahu, remas-remas dan peras airnya
* 100 g daging  ayam giling
* 20 g roti tawar, sobek-sobek
* 1 btr telur ayam, kocok rata
* Garam dan lada bubuk, secukupnya
* 2 siung bawang putih, cincang
Bumbu: 
* 3 sdm saus tomat
* 2 siung bawang putih, memarkan, cincang
* 50 g bawang bombai, iris kasar
* Seujung sendok teh pala bubuk
* 1/2 sdt lada bubuk
* 1 sdm butter
* 1 sdm minyak goreng untuk menumis
* 1 sdm madu
Cara Membuat: 
1. Aduk bahan bola-bola menjadi satu.
2. Didihkan  air, buat bulatan bola-bola dengan sendok, setelah mengapung, angkat dan sisihkan.
3. Panaskan minyak goreng dan butter, tumis bawang putih dan bawang bombai. Bubuhkan lada, pala bubuk, masukkan saus tomat, beri 50  cc air, aduk rata dan didihkan. Tambahkan madu. aduk rata.
4. Masukkan bola-bola tahu, aduk rata, sajikan selagi hangat.

Tahu Bola Ayam siap dinikmati

Kari Tempe  Kroket Telur Puyuh  Tumis Bayam    

Artikel Terkait